Tahukah kamu kalau di Windows 8 style Aero Glass juga telah di hilangkan? Salah satu fitur Windows Vista dan 7 ini menurut PG adalah fitur yang sangat keren. Membuat tampilan Desktop PG tampak lebih keren dan elegan. Sangat disayangkan bukan fitur yang satu ini telah dihilangkan?
Jika kamu telah beralih dari Windows versi lama ke Windows 8 dan ingin melihat kembali Aero Glass, maka kali ini PG akan memberikan kamu tips. Tips PG kali ini adalah mengaktifkan kembali Aero Glass di Windows 8, namun Aero Glass tidak akan terlihat sempurna. Simak artikel PG berikut ini:
Untuk dapat mengaktifkan Aero Glass di Windows 8, terlebih dahulu kamu harus memilih High Contrast Theme. Caranya dengan mengklik kanan pada desktop, kemudian pilih Personalize.
Kemudian pilih High Contrast White dan pilih Color di deretan Desktop Background.
Setelah Color and Appearance terbuka, jangan tutup window tersebut.
Klik kanan lagi pada desktop dan pilih Personalize.
Pilih salah satu theme dari Windows default themes.
Kemudian, kembali lagi ke window Color and Appearance yang tadi belum kamu tutup. Kemudian klik Save change, disinilah trik Aero Glass akan berjalan.
Sekarang kamu bisa melihat kalau style Aero Glass transparan aktif di Windows 8.
Namun seperti yang PG katakan tadi, kalau trik yang satu ini kurang begitu bekerja dengan sempurna. Saat kamu mencoba untuk memindahkan window, akan ada grafik yang rusak dari window tersebut. Tapi tips yang satu ini sedikit bisa membantu kamu untuk mengurangi rasa rindu terhadap Aero Glass bukan ^^?