Cara Membuat GIF dari Scene Film

Mungkin kamu sering tahu di berbagai Forum, terutama forum movies dan anime, teman-teman kamu berbagi potongan gambar adegan dari sebuah film dalam bentuk GIF, baik untuk melengkapi  sebuah banyolan atau menyindir teman lainnya. Kamu mungkin kebingungan bagaimana cara membuat gambar semacam itu. Memang bisa sih… membuat GIF dengan menggunakan Photoshop, tapi kan tidak semua orang jago Photoshop. Lagipula nampaknya sulit sekali bila ingin membuat GIF dari sebuah adegan film atau anime.

Jangan kuatir! PG akan menyajikan tuntunan yang mudah dimengerti dan dipraktekkan! Kamu akan bisa membuat GIF dari adegan film, bahkan bukan itu saja, kamu bisa memotong gambar di film itu, misalnya kamu hanya ingin meng-close up ekspresi wajah sang bintang film atau chara anime favorit kamu – semua itu bisa kamu lakukan dengan mudah!

Ikuti langkah berikut ini.

Terlebih dahulu kamu perlu mendownload perangkat pembuat GIF-nya. PG menemukan bahwa yang mudah digunakan dan dikustomisasi ketika membuat GIF adalah iWisoft Easy Video Converter. Kamu bisa mendapatkannya di:

http://www.easy-video-converter.com/download.html

Setelah itu baru kamu bisa ikuti tutorial berikut ini:

Pertama-tama, kamu menetapkan target hasil olahan. Pilih “GIF Animated Format”

Tutorial Cara Membuat GIF dari Scene Film

Kemudian tentu saja kamu perlu memilih video atau film yang scene-nya akan kamu jadikan GIF dengan menekan tombol “Add”

Tutorial Cara Membuat GIF dari Scene Film

Setelah video pilihan kamu tampil di layar, klik Edit. Maka kamu akan dibawa pada interface baru. Disini kamu akan mendapatkan dua layar bersebelahan. “Original Preview” dan “Output Preview”. Bila kamu ingin memfokuskan GIF pada ekspresi wajah atau bidang tertentu, kamu cukup mengatur fokusnya dengan menggunakan mouse. Klik dan tahan hingga kamu berhasil memfokuskan bidang scene yang ingin kamu olah menjadi GIF.

Tutorial Cara Membuat GIF dari Scene Film

Setelah itu, seperti proses memotong video, kamu bisa mengatur dari titik waktu yang mana hingga ke titik waktu mana GIF yang kamu olah tersebut. Tentu saja semakin panjang hasilnya akan semakin besar dan tidak ideal untuk dipostkan di website atau forum. Di sudut kanan bawah ada setting yang memungkinkan kamu melakukan crop, resize, mengubah warna, bahkan menambahkan teks pada GIF yang kamu buat. Pengaturannya sangat mudah bukan?

Tutorial Cara Membuat GIF dari Scene Film

Bila sudah, klik OK. Maka kamu akan dibawa kembali ke layar utama. Nah, disitu kamu tinggal klik tombol Start. Jangan lupa centang kedua opsi yang ada di sudut kanan bawah. Tunggu sejenak, dan wussss!!… GIF kamu pun sudah jadi. iWisoft secara otomatis akan membukakan folder hasil olahan GIF kamu.

Tutorial Cara Membuat GIF dari Scene Film

Demikian contoh hasil GIF yang dibuat PG. Dengan sedikit ketekunan, PG yakin kamu bisa membuat GIF yang jauh lebih keren!

Tutorial Cara Membuat GIF dari Scene Film

 

Demikianlah tutorial dari PG untuk membuat GIF. Kamu bisa memanfaatkannya untuk mengesankan teman-teman kamu yang sering mampir ke website pribadi kamu atau di Forum tempat kamu biasa hanging out!

Nah, Tips ini memang khusus bila kamu ingin memotong adegan sebuah film. Kalau ingin membuat GIF animasi sederhana dari kumpulan beberapa gambar, kamu tinggal mengunjungi Picasion atau mendownload Falco GIF Animator. Dua aplikasi tersebut lebih mudah digunakan bila bahan dasar kamu adalah berupa gambar.

3 thoughts on “Cara Membuat GIF dari Scene Film

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *