Download eBook “Mahir Membuat Smart Device Sendiri dengan System Engineering”

Download eBook “Membuat Smart Device Sendiri dengan System Engineering”

Saat ini berbagai device semakin smart saja. Katakanlah smartphone, smartwatch, smartglass, dan masih banyak lagi device yang dulu biasa-biasa saja kini telah dijadikan smart dan saling terhubung satu dengan lainnya.

Bagaimana hal itu bisa terjadi? Apakah kita juga bisa membuat smart device sendiri?

 

Membuat Smart Device Sendiri

Salah satu metode untuk membuat smart device adalah System Engineering. Ini adalah bidang ilmu yang membahas bagaimana cara membuat smart device yang baik dan apa saja yang diperlukan.

Mempelajari System Engineering ini sangat menarik karena kita bisa tahu bagaimana smart device bekerja, pertimbangan apa yang perlu diperhitungkan saat membuat smart device, dan apa saja yang diperlukan untuk membuatnya.

 

Download eBook System Engineering Gratis

Bagi kamu yang tertarik dengan teknologi khususnya Smart Device (dan ingin paham bagaimana cara membuat smart device sendiri), silahkan download eBook System Engineering ini secara gratis dan legal.

 

eBook ini digratiskan hanya dalam waktu yang terbatas, berikut ini adalah cara untuk mendapatkannya:

Buka halaman giveaway ini, lalu masukkan email kamu dan klik Download.

Download eBook “Membuat Smart Device Sendiri dengan System Engineering”

 

Masukkan data yang diperlukan dengan lengkap di form yang disediakan.

Download eBook “Membuat Smart Device Sendiri dengan System Engineering”

 

Setelah seluruh data terisi lengkap, klik Download

Download eBook “Membuat Smart Device Sendiri dengan System Engineering”

 

Jika muncul halaman sukses seperti ini, maka ebook sudah berhasil terkirim ke email kamu

Download eBook “Membuat Smart Device Sendiri dengan System Engineering”

 

Cek email kamu dan klik Get it Now

Download eBook “Membuat Smart Device Sendiri dengan System Engineering”

 

Dengan mempelajari System Engineering ini kamu bakal lebih siap ketika memilih untuk bekerja di perusahaan teknologi, atau bahkan menjadi pengusaha teknologi yang memproduksi smart device sendiri.

Lernstift: Pena Digital ini dapat Mencegah Kesalahan Tata Bahasa dan Ejaan

Berbagai macam inovasi teknologi kini semakin banyak diciptakan yang tidak lain bertujuan untuk semakin memudahkan pekerjaan manusia, mulai dari pekerjaan berat hingga pekerjaan ringan. Kesalahan dalam menulis seperti salah dalam ejaan atau tata bahasa adalah kesalahan lumrah yang sering dialami, dan disini LiveScribe telah menghadirkan sebuah solusi untuk masalah umum yang banyak dialami tersebut.

Adalah Lernstift digital pen, sebuah pena digital yang dapat membantu para penggunanya dalam mengidentifikasi kesalahan ketika sedang menulis. Secara spontan pena ini akan mengirimkan sebuah vibrate atau getaran ketika penulisnya melakukan kesalahan dalam ejaan dan tata bahasa.

Lernstift, Pena Digital ini dapat Mencegah Kesalahan Tata Bahasa dan Ejaan

Perangkat yang saat masih dalam tahap pengembangan ini didukung oleh Linux dan kabarnya mengandung perangkat elektronik smartphone senilai $68 hingga $109 yang terdapat didalam body aluminium. Pena digital ini bekerja dengan menggunakan sensor gerak untuk melacak gerakan dan mendeteksi kesalahan. Dan jika kesalahan ditemukan, secara otomatis pena akan bergetar untuk mengingatkan si penulis.

Pena digital Lernstift bekerja dalam dua mode, yaitu mode Calligraphy yang berfungsi untuk memperingatkan kesalahan dalam tulisan tangan, sedangkan mode Ortography mendeteksi ketika ada kesalahan dalam ejaan dan tata bahasa. Sensor dari pena digital ini memungkinkan untuk mengenali tulisan bahkan di udara, sehingga pena ini dapat digunakan untuk menulis pesan teks tanpa permukaan untuk menulis, Wow..Hebat bukan?

Lernstift, Pena Digital ini dapat Mencegah Kesalahan Tata Bahasa dan Ejaan

Fitur lain yang sedang dikembangkan oleh pihak LiveScribe adalah modul jaringan yang nantinya memungkinkan pena ini untuk terhubung secara nirkabel melalui Wi-Fi, sehingga memungkinkan untuk berbagi data secara langsung. Perusahaan yang sedang mencari investor ini mengatakan bahwa Lernstift akan mulai tersedia pada bulan Agustus tahun 2013 ini.

Ingin melihat demo dari pena digital Lernstift, silahkan kamu simak video berikut.

Tobii Gaze: Mengoperasikan Komputer Lewat Pandangan Mata

Sejak kebangkitan revolusi komputer modern, sebuah mouse adalah merupakan perangkat yang praktis dan cukup efisien untuk pengguna dalam mengoperasikan sebuah komputer. Namun tahukan kamu bahwa sudah ada teknologi terbaru yang memungkinkan kamu untuk mengoperasikan komputer dengan pandangan mata saja.

Adalah sebuah teknologi yang bernama Tobii Gaze, dengan bantuan teknologi ini nantinya para pengguna komputer tidak lagi memerlukan sebuah mouse untuk mengarahkan pointer pada sebuah aplikasi tertentu ataupun menjalankan aplikasi tersebut.

Tobii Gaze : Mengoperasikan Komputer Lewat Pandangan Mata

Teknologi dari Tobii Gaze ini dilengkapi dengan sebuah kamera yang mampu mendeteksi gerakan mata si pengguna komputer, jadi artinya komputer yang dilengkapi oleh teknologi ini nantinya bisa mengetahui ke mana arah dari pandangan mata si pengguna komputer tersebut.

Pihak Tobii Gaze menyatakan bahwa sistem yang mereka buat ini memang masih belum sempurna. Contohnya ketika pengguna hendak melakukan zooming, hal ini masih cukup sulit untuk dilakukan dan pengguna harus dibantu dengan menggunakan tombol scroll yang terdapat pada mouse. Selain itu ketika pengguna komputer secara tidak sengaja menoleh ke arah tertentu, terdapat kemungkinan aplikasi yang sedang berjalan di layar akan tertutup secara tidak sengaja.

Tobii Gaze : Mengoperasikan Komputer Lewat Pandangan Mata

Penasaran ingin melihat teknologi dari Tobii Gaze ini? Silahakan kamu saksikan video berikut ini.

Pria ini Membuat Robot Transformer dalam Ukuran Kecil Menjadi Kenyataan

Masih ingat dengan film Transformer? Atau kamu memang seorang maniak film Robot yang bisa berubah bentuk tersebut, film yang menampilkan tentang robot-robot dari planet lain yang memiliki kemampuan bisa bertransformasi menjadi mobil, truk atau bahkan pesawat.

Seiring dengan perkembangan teknologi Robotik saat ini yang semakin berkembang, ternyata memungkinkan sebuah pengembangan proses transformasi dari Robot menjadi mobil dan sebaliknya, dan hal tersebut sudah dapat dilakukan dalam skala kecil oleh BRAVE ROBOTICS dari Jepang.

Pria ini Membuat Robot Transformer dalam Ukuran Kecil Menjadi Kenyataan

Disini kamu bisa melihat tampilan foto robot dan mobil yang merupakan “Robot” yang sama namun memiliki kemampuan bertransformasi antara satu bentuk ke bentuk lain. Otak di balik robot mini canggih ini adalah Kenji Ishida, seorang yang sangat hobi dengan Robot dan telah berhasil melakukannya setelah usahanya selama kurang lebih 10 tahun di mana awalnya dia memulai dari transformasi sebuah kaki Robot saja di tahun 2002.

Kenji Ishida hingga kini masih belum berhenti untuk bisa membuat robot berukuran sepenuhnya yang bisa bertransformasi menjadi mobil yang bisa dikendarai dengan artificial intelligence pada tahun 2030.

Pria ini Membuat Robot Transformer dalam Ukuran Kecil Menjadi Kenyataan

Apabila kamu tertarik dengan Robot yang satu ini, kamu bisa membelinya dengan harga 24000 USD, di mana robot ini memiliki ukuran 1/12 dibandingkan dengan ukuran sebenarnya. Kenji Ishida menyatakan bahwa Robot ini dibuat dengan menggunakan printer 3D dan baterai lithium polymer. Selain itu Kenji Ishida berkata bahwa ia hanya akan membuat 10 robot dari versi 7.1 ini.

Hal yang membuat Robot ini semakin menarik adalah kemampuannya untuk menembakkan “misil” mainan serta adanya kamera yang terkoneksi dengan Wifi pada bagian depan mobil atau muka robot.

Agar tidak penasaran, silakan kamu lihat video saat robot ini bertransformasi menjadi mobil dan sebaliknya serta saat robot ini menembakkan peluru dari tangannya.

ePrint : Teknologi Printer Masa Depan untuk Mencetak File Via Email

Adalah teknologi yang bernama ePrint, sebuah teknologi yang di perkenalkan oleh perusahaan raksasa HP. Teknologi yang satu ini nantinya memiliki sebuah potensi yang tentunya akan semakin mempermudah kegiatan kamu sehari-hari, baik untuk urusan kantor, bisnis maupun sosial seperti berbagi foto dan sebagainya. Bahkan teknologi ini diyakini nantinya mampu menghemat baik dalam segi jarak maupun waktu.

Apa sih yang di maksud dengan ePrint itu? Disini ePrint tersebut adalah merupakan sebuah merek dagang yang memiliki teknologi untuk mencetak file secara nirkabel. Standar teknologi ePrint inipun kemudian di sematkan ke dalam printer khusus yang di sebut sebagai HP ePrint-capable Printer.

Sedangkan ePrint via Email disini adalah merupakan sebuah fitur perintah untuk melakukan proses percetakan  dan file yang akan di cetak nantinya akan di komunikasikan lewat sebuah email yang melalui layanan komputasi awan (cloud storage).

ePrint : Teknologi Printer Masa Depan untuk Mencetak File Via Email

Singkat kata, nantinya kamu disini akan di perkenankan untuk bisa langsung mencetak file dokumen dalam lampiran (attachment) email melalui sebuah printer tertentu. Printer-printer ini memiliki alamat email yang menjamin keamanan file, sehingga nantinya alamat email ini hanya di ketahui oleh kamu saja dan orang-orang tertentu yang ingin mencetak file di printer tersebut.

Sebagai contoh kasus adalah ketika kamu sedang berada di luar kantor, dan kamu berhalangan hadir dalam sebuah rapat. Melalui teknologi ini kamu tetap bisa membagikan materi rapat dengan mencetaknya dari jarak jauh ke printer dengan dukungan ePrint.

Cara kerja dari printer-printer dengan teknologi ePrint-capable ini, nantinya akan di daftarkan terlebih dahulu ke sebuah pusat layanan Cloud Storage (penitipan file) milik HP (hpeprintcenter.com) untuk kemudian Printer tersebut akan memperoleh alamat email khusus yang unik, guna meneruskan lampiran file (attachment) ke printer yang di tuju untuk di cetak.

ePrint : Teknologi Printer Masa Depan untuk Mencetak File Via Email

Setelah itu, Server cloud ePrint akan melakukan rendering data dokumen dari tiap-tiap lampiran email ke dalam sebuah format streaming data yang kompatibel untuk di cetak.

Agar dapat di render menjadi format data stream untuk di cetak, maka harus kamu pastikan bahwa format dokumen dalam lampiran email (attachment) kamu berada dalam format Native Plain, yaitu :

  • MS Word Document
  • MS PowerPoint presentation
  • MS Outlook document
  • Image file (JPEG, BMP, GIF, PNG, TIFF)
  • Adobe Acrobat File (PDF)
  • Text fike dan Rich Text Format (RTF)
  • HTML file.

Kelebihan ePrint-capable ini selain bisa mencetak dokumen melalaui jarak jauh, hal ini juga bisa di lakukan melalui perangkat apapun, dengan catatan bahwa perangkat tersebut sudah bisa mengirimkan email dengan file lampiran (attachment). Baik dari sebuah ponsel, tablet, laptop, desktop dan sebagainya. Sangat praktis bukan? dan itulah Masa Depan.

Inilah 5 Fakta tentang Teknologi Bluetooth

Bluetooth, Siapa sih yang asing dengan teknologi yang satu ini. Saat ini teknologi Bluetooth sudah menjadi teknologi yang sangat awam di masyarakat. Dengan adanya teknologi ini, tentu saja lebih memudahkan kamu dalam menghubungkan antara satu perangkat elektronik dengan perangkat lainnya dengan cara yang lebih sederhana.

Seiring dengan perkembangan teknologi, berbagai perangkat pun sudah banyak yang dilengkapi dengan teknologi Bluetooth, baik dari Handphone, komputer ataupun headset.

Meskipun sering menggunakan Bluetooth, apakah kamu tahu asal mula penamaan Bluetooth? Selain itu, terdapat fakta unik lain tentang Bluetooth yang masih belum diketahui oleh orang awam. Berikut ini adalah 5 fakta tentang teknologi Bluetooth tersebut.

Inilah 5 Fakta tentang Teknologi Bluetooth

1. Penamaan Bluetooth diambil dari salah seorang raja Denmark di akhir abad sepuluh yang bernama King Harald Blatand (Denmark). Di Inggris, beliau dijuluki dengan nama Harald Bluetooth, dan pelafalan nama Blatand tersebut di Inggris dibaca dengan Bluetooth atau lengkapnya King Harold Bluetooth (Inggris).

2. Mengapa di namakan dan mengambil nama Bluetooth, Filosofinya adalah karena Beliau adalah salah seorang Raja Denmark yang mampu mempersatukan Denmark dengan sebahagian dari Norwegia dan Swedia sehingga menjadi satu kerajaan. Untuk itulah nama Bluetooth dipakai sebagai nama teknologi wireless yang mempersatukan peralatan-peralatan elektronik yang akan berkomunikasi dalam satu jaringan ini. Karena Teknologi Bluetooth ini mampu mengirimkan baik data maupun suara.

3. Teknologi Bluetooth pertama diterapkan oleh Ericsson pada tahun 1994. Perusahaan yang berbasis di Swedia tersebut mengadakan penelitian untuk mengetahui keuntungan menggunakan teknologi Bluetooth. Selanjutnya, bersama Intel, IBM, Toshiba serta Nokia, Ericsson menghimpun Special Interest Group (SIG) pada tahun 1998 dan selanjutnya mengeluarkan spesifikasi Bluetooth pertama kali di dunia pada tahun 1999.

4. Bluetooth merupakan salah satu sinyal radio. Sebagai sinyal radio, ternyata Bluetooth tidak cocok digunakan untuk sarana berkomunikasi. Hal ini terungkap setelah Andretti Racing Team menggunakannya. Dan, karena mengandung gelombang radio microwave, penggunaan Bluetooth dikatakan dapat menimbulkan permasalahan kesehatan.

5. Bluetooth memiliki range yang cukup luas. Sebuah perangkat Bluetooth, mampu bekerja dalam jarak 10 meter. Bahkan dalam perkembangan terbaru, Bluetooth mampu bekerja dalam jarak 100 meter.

 

Bagaimana menurutmu? Kebayang kan apabila hingga saat ini tidak ada teknologi Bluetooth, dan teknologi yang ada hanya infra red, yang di gunakan untuk menghubungkan dua perangkat dan transfer file, jauh banget dari kata efisien. Patut deh menurut PG kita ucapkan terima kasih kepada Ericsson yang pertama kali telah mengembangkan Teknologi Bluetooth ini hingga bisa kita nikmati sampai sekarang.

LIFX: Belum Ada Lampu Rumah Secerdas dan Secanggih Ini Sebelumnya

Lampu adalah penemuan besar yang mampu mengubah hidup manusia. Tanpa lampu hidup kita tidak akan bisa efektif. Kita tidak akan bisa melakukan aktivitas apapun ketika malam tiba. Tetapi tahukah kamu bahwa kini ada lampu rumah yang sangat canggih dan cerdas?

LIFX adalah lampu berteknologi tinggi yang sedang dikembangkan oleh Phil Bosua. Dia memasukkan projectnya ke KickStarter dan dipastikan project ini akan berjalan.

LIFX bukanlah lampu biasa. Lampu ini dilengkapi dengan dukungan Wi-Fi, multi warna, hemat energi, dikontrol melalui iPhone/Android, serta bisa bertahan hingga 25 tahun. Ya..25 tahun!

Penasaran seperti apa LIFX ini? Lihat saja di video berikut ini:

Cara penggunaannya pun cukup mudah. Kamu tinggal mengganti lampu biasa dengan LIFX. Download aplikasinya di App Store atau Google play, dan LIFX siap untuk digunakan.

LIFX: Belum Ada Lampu Rumah Secerdas dan Secanggih Ini Sebelumnya

 

Kamu bisa mengatur tingkat terang tidaknya melalui smartphone.

LIFX: Belum Ada Lampu Rumah Secerdas dan Secanggih Ini Sebelumnya

 

Kamu juga bisa mengatur warna lampu yang dihasilkan melalui smartphone.

LIFX: Belum Ada Lampu Rumah Secerdas dan Secanggih Ini Sebelumnya

 

Lampu bisa gelap secara otomatis ketika kamu tidur, dan terang secara otomatis ketika pagi hari untuk membangunkan kamu.

LIFX: Belum Ada Lampu Rumah Secerdas dan Secanggih Ini Sebelumnya

Lampu bisa otomatis mati atau menyala ketika kamu keluar rumah.

LIFX: Belum Ada Lampu Rumah Secerdas dan Secanggih Ini Sebelumnya

 

Ingin menikmati musik dengan penuh emosi? Tidak masalah! LIFX bisa menyesuaikan warna lampu yang dihasilkan dengan beat musik yang sedang kamu dengarkan.

LIFX: Belum Ada Lampu Rumah Secerdas dan Secanggih Ini Sebelumnya

 

Kalaupun smartphone kamu hilang atau rusak, kamu masih bisa menggunakan saklar tradisional untuk menyalakannya.

LIFX: Belum Ada Lampu Rumah Secerdas dan Secanggih Ini Sebelumnya

 

Bagaimana? Canggih bukan? Entah berapa harga LIFX ini ketika dijual. Tetapi dengan kecanggihan dan daya tahan lampu yang mencapai 25 tahun, sepertinya harganya akan sangat mahal ^^

Inilah Lima Tokoh Perempuan Penting di Bidang Teknologi

Teknologi tidak hanya digunakan oleh kaum laki-laki. Perempuan pun turut bekerja keras dalam mengembangkan perkembangan teknologi dunia. Dan di dalam dunia yang menyandang kesetaraan gender, seorang wanita memiliki posisi yang sama dengan laki-laki. Terlebih di zaman seperti sekarang ini, dan demikian pula di dalam bidang teknologi.

Di dalam bidang yang satu ini, saat ini banyak sekali nama-nama perempuan yang memiliki peran penting. Dari Sheryl Sandberg yang bekerja sebaga COO Facebook ataupun Marissa Mayer  yang hingga sekarang menjabat sebagai CEO dari Yahoo. Namun, jauh sebelum kedua perempuan tersebut muncul, cukup banyak nama-nama lain yang juga turut berperan penting dalam mengembangkan teknologi hingga maju seperti sekarang.

Berikut ini adalah Lima Tokoh Perempuan Penting di Bidang Teknologi dari Zaman ke Zaman yang berhasil PG rangkum melalui mashable.

 

Ada Lovelace (1815-1852)

Inilah Lima Tokoh Perempuan Penting di Bidang Teknologi

Wanita yang satu ini kerap disebut sebagai ‘programmer komputer pertama’. Lovelace yang lahir pada tahun 1815 ini membuat sebuah model analisis untuk mesin Babbage di tahun 1842. Dengan temuannya tersebut, Lovelace mampu menjelaskan hal yang kompleks dengan lebih baik, mirip seperti sebuah bahasa kode.

 

Emmy Noether (1882-1935)

Inilah Lima Tokoh Perempuan Penting di Bidang Teknologi

Ahli matematika asal jerman ini berkontribusi pada Aljabar abstrak dan Fisika teori. Kejeniusan Noether ini pun juga diakui oleh seorang Albert Einstein. Bahkan penemu teori relativitas tersebut menyebut Noether sebagai wanita paling penting dalam sejarah ilmu matematika.

 

Grace Hopper (1906-1992)

Inilah Lima Tokoh Perempuan Penting di Bidang Teknologi

Hopper adalah wanita yang mengembangkan komputer compiler di laboratorium komputasi di Harvard. Tak hanya itu, wanita inilah yang membuat konsep bahasa pemrograman COBOL. Hopper juga menjadi orang yang mempopulerkan kata ‘debugging’ untuk memperbaiki gangguan pada program komputer. Prestasi Hopper pun tak berhenti di situ, Hopper menjadi wanita pertama yang menjabat Admiral di angkatan laut Amerika Serikat.

 

Joanne Simpson (1923-2010)

Inilah Lima Tokoh Perempuan Penting di Bidang Teknologi

Wanita yang satu ini merupakan perempuan pertama yang memperoleh gelar Ph.D dalam bidang meteorologi. Joanne pun menjadi wanita yang memimpin peneliti cuaca di Nasa selama kurun waktu 30 tahun.

 

Marissa Mayer (1975-sekarang)

Inilah Lima Tokoh Perempuan Penting di Bidang Teknologi

Saat ini, hampir semua orang mengenal nama wanita yang satu ini. Duduk di pucuk pimpinan perusahaan sebesar Yahoo, Mayer merupakan salah satu CEO termuda dalam daftar CEO yang dirilis oleh Fortune. Saat ini usia Mayer adalah 37 tahun. Sebelumnya, Mayer merupakan pekerja ke-20 dari Google dan merupakan engineer wanita pertama di Google.

 

Bagaimana menurut kamu setelah membaca rangkuman PG di atas? Apakah sudah cukup terinspirasi, terlebih bagi kamu yang Wanita. Tidak menutup kemungkinan bahwa suatu hari nanti mungkin kamu yang sedang membaca tulisan ini adalah salah satu penerus dari mereka-mereka yang ada di atas. Who knows. :D

Dennis Ritchie : Tanpa Pria Ini, Tak Akan Ada Teknologi Apple

Seperti yang PG ketahui, bahwa tanggal 5 Oktober 2012 lalu merupakan hari peringatan satu tahun wafatnya pendiri Apple Steve Jobs. Namun di balik itu semua masih tidak banyak yang mengetahui bahwa setelah 1 minggu wafatnya pendiri Apple Steve Jobs, Seorang ilmuwan komputer yang bernama Dennis Ritchie wafat pada tanggal 12 Oktober 2011.

Siapakah Dennis Ritchie? dia adalah seorang ilmuwan komputer yang dikenal atas sumbangsihnya membuat bahasa pemrograman C dan berbagai sistem operasi seperti Multics dan Unix. Seperti yang PG ketahui bahwa kemajuan yang di capai oleh Steve Jobs dan berbagai produk Apple-nya tidak akan bisa terwujud tanpa penemuan dalam dunia digital oleh Dennis Ritchie, yang meninggal pada 12 Oktober 2011 silam.

Pada awal 1970, Ritchie menciptakan bahasa pemrograman C. Sistem baru Ritchie inilah yang kemudian mengubah seluruh kaidah-kaidah pembuatan program software. Sistem bahasa pemrograman C dinilai lebih ramping dan ringan untuk komputer pada masa itu. Selain itu, bahasa pemrograman ini dapat digunakan di komputer lainnya.

Dennis Ritchie : Tanpa Pria Ini, Tak Akan Ada Teknologi Apple

Dennis Ritchie : (09 September 1941 – 12 Oktober 2011)

 

Selain itu, karya Ritchie lainnya yang mengubah sistem komputer adalah sistem operasi Unix yang mulai dikembangkan pada 1969. Sistem yang dibuatnya bersama Ken Thompson ini digunakan secara luas baik sebagai server atau workstation.

Sistem ini merupakan elemen yang paling penting dalam perkembangan internet dan mengubah proses komputasi secara terpusat dalam jaringan dari pada proses tunggal di komputer. Linux, merupakan sistem operasi yang diadopsi dari Unix dan tersedia secara bebas untuk mendapat popularitas sebagai alternatif dari sistem operasi proprietary seperti Microsoft Windows.

Seiring dengan berjalan nya waktu, Bahasa pemrograman C pun berevolusi menjadi C# (dibaca: C sub) dan turunan nya yang sangat familiar yaitu C++. Dalam hal ini seperti yang PG ketahui bahwa Apple di bangun dengan menggunakan bahasa pemrograman C++, sedangkan Microsoft menggunakan bahasa C#. Sementara itu, sistem Unix memberikan tenaga bagi ratusan juta Apple dan piranti Android, perusahaan internet dan gadget kecil, seperti perekam video dan pemutar musik.

Nah, bagaimana menurut sobat PG? apabila kita telaah lebih dalam, jasa dari Almarhum Dennis Ritchie inipun tidak kalah besar dari mendiang Steve Jobs, dan bisa di ambil kesimpulan bahwa Dennis Ritchie ini merupakan salah satu orang yang memiliki sumbangsih besar terhadap dunia teknologi kita hingga saat ini.

Tampilan Screenshot Windows App Store Terbaru

Maraknya App Store yang dirilis oleh vendor sistem operasi, membuat Microsoft pun tidak ingin kalah. Sebuah leaked screenshot dari CNbeta, salah satu website berita di Cina telah menunjukkan sebuah tampilan screenshot Windows App Store. Windows App Store ini sama seperti App Store milik Apple dan yang lainnya, yaitu berisi kumpulan aplikasi dan software yang bisa anda gunakan di sistem operasi Windows. Baik aplikasi gratis maupun berbayar akan dikumpulkan di App Store untuk mempermudah anda dalam mencari dan menggunakan applikasi-aplikasi tersebut.

Tampilan Screenshot Windows App Store Terbaru!

Di screenshot diatas tampak ada beberapa software baru yang tengah ditampilkan seperti Internet explorer, Security essentials, Chess, Angry Birds, Office 2010 hingga Windows 7 Ultimate OS. Dengan dibuatnya Windows App Store ini menunjukkan bahwa persaingan di dunia sistem operasi dan perangkat lunak memang semakin ketat.

Tampilan Screenshot Windows App Store Terbaru!

Si screenshot kedua diatas terlihat ada beberapa fitur Windows App Store seperti Aplikasi yang sudah terinstall di Desktop, kemudian App store download, App Store gift, General setting, download setting, manage apps, dan fitur lainnya.

Dengan adanya Windows App Store ini, pasti akan semakin mengukuhkan posisi dari Windows 7 yang kini sedang merajai di United States. Windows Phone 7 App Store pun kini telah siap bersaing dengan Android App Market dan Apple App Store. Kita lihat saja, siapa yang akan menjadi pemenangnya :)