Haloo..! Setelah sempat tertunda libur lebaran, akhirnya sampai juga kita pada seri Googling Tips Pusatgratis yang kedua. Sebelumnya PG sudah membagikan tips untuk mencari gambar di Google dengan lebih cepat dan akurat, kini saatnya untuk beralih ke mencari informasi yang lebih kompleks, yaitu konten!
Untuk bisa mencari konten di Google dengan lebih cepat dan akurat, mengetahui cara kerja Google adalah salah satu hal yang cukup krusial. Untuk itu di Googling Tips #2 ini PG akan menjelaskan cara kerja Google dalam menampilkan informasi di mesin pencari.
Ketika kamu mencari suatu informasi di Google, sebenarnya kamu mencari halaman website yang terindeks di Google. Ya..Google memiliki bot spider yang akan mengindeks halaman website. Ada milyaran halaman website yang terindeks di Google dan terus bertambah setiap harinya.
Nah, ketika kamu mengetikkan kata kunci pusat software gratis misalnya, maka Google akan langsung mencari indeks halaman website yang mengandung kata kunci tersebut.
Karena jumlahnya ada jutaan, maka Google akan memilih dan mengurutkan halaman dari yang paling relevan ke yang kurang relevan dengan menggunakan algoritmanya.
Ada ratusan faktor yang akan digunakan oleh Google untuk memilih halaman indeks, mulai ada tidaknya kata kunci di judul, di dalam artikel, di link, dsb. Dipadukan lagi dengan beberapa faktor penilaian seperti kualitas situs, page rank, dan ratusan faktor lainnya.
Hasil akhirnya adalah search result yang kamu dapatkan di halaman pencarian Google.
Nah dari cara kerja Google tersebut sudah kelihatan khan kalau keyword (kata kunci) berperan sangat penting ketika kamu mencari informasi di Google.
Di Googling Tips #3 besok, PG akan menjelaskan seni dalam memilih keyword (kata kunci) saat mencari informasi melalui Google. Sampai ketemu besok lagi dalam seri Googling Tips Pusatgratis! :D