Bukankah sangat membosankan jika sesuatu hal selalu pada satu posisi dan tidak pernah berubah? Ya seperti tombol Start pada windows. Kadang kala PG bertanya-tanya kenapa sih tombol Start pada Windows selalu berada di bagian kiri bawah, kenapa tidak berada di tengah atau bagian kanan bawah? Ingin sekali rasanya mengganti posisi tombol Start agar tidak membosankan, tapi sayangnya tidak ada layanan khusus yang disediakan windows untuk hal tersebut.
Lalu bagaimana jika kita ingin merubah posisinya? Jangan bingung lagi. PG akan memberimu software yang bisa merubah posisi tombol start pada windowsmu. Start Orb Mover adalah sebuah aplikasi untuk merubah posisi tombol Start pada windows. Aplikasi ini memiliki ukuran yang kecil yaitu sekitar 1MB dan portable , jadi kamu tidak perlu susah payah untuk menginstalnya. Jika kamu ingin melakukan setting, klik kanan saja pada tombol start maka akan ditampilkan pilihan menu pop-up baru. Maka disitulah kamu pilih saja setting untuk melakukan perubahan yang kamu inginkan.
Dengan aplikasi ini kamu bisa merubah posisi Start pada windowsmu, tidak hanya itu kamu juga bisa merubah Start Orb, merestart Explorer, membuka Administrative Command Prompt, keluar dari Explorer, membuka Explorer, membuka Start Menu dan Taskbar Properties, meng-hide Taskbar atau merubah lokasi Start Orb.
Namu jika kamu ingin merubahnya lagi pada posisi awal(standard) klik kanan pada tombol start dan pilih “Restore Default & Exit”. Ada juga tiga pilihan desain untuk merubah tampilan dari tombol Start agar kamu tidak bosan. Coba saja sekarang kamu hanya perlu mendownloadnya di secara gratis. Tapi sayangnya Start Orb Mover hanya bisa dijalankan pada sistem operasi Windows 7 32-bit atau 64-bit saja.
Jadikan tampilan windowsmu istimewa dan berbeda dari yang lainnya dengan Start Orb Mover.
Download Start Orb Mover
http://www.thewindowsclub.com/orb-mover-move-start-button-menu-windows
Ubah juga tampilan windowsmu dengan tampilan yang lebih keren dengan membaca artikel Top 7 Themes Windows 7 di Bulan Mei, Download 3 Themes Windows 7 Bertema Game dari Microsoft atau Top 7 Mouse Cursor Terbaik untuk Windows.
not work T.T
Pertamax