PG yakin kamu menikmati era perkembangan teknologi yang luar biasa ini. Coba lihat barang-barang yang bertebaran di sekelilingmu. Pasti ada PC, laptop, smartphone, handheld berupa tablet PC, mungkin juga iPod dan MP3 Player. Salah satu kecanggihan teknologi adalah, memungkinkan kamu untuk mendengarkan lagu-lagu koleksi kamu dari berbagai perangkat teknologi yang ada, dengan format audio terbaik! Permasalahannya, terkadang format audio yang disupport oleh perangkat tertentu berbeda dengan perangkat lainnya. Misalnya MP3 player tentu saja tidak dapat memainkan file berformat AAC. So, apa yang perlu kita lakukan agar tetap bisa menikmati musik kapan saja dan dimana saja?
Kamu memerlukan aplikasi yang bisa dengan mudah mengkonversi format audio yang kamu miliki ke format yang lain dengan cepat dan mudah. PG mengusulkan kamu untuk memanfaatkan Freemake Audio Converter!
Aplikasi ini mampu mengkonversi MP3, WMA, WAV, FLAC, AAC, M4A, OGG, agar sesuai dengan MP3 player, iPod, iPhone, iPad, PSP, mengekstrak audio dari file video kamu, juga memiliki fitur untuk menggabungkan file audio!
Setelah prosedur instalasi, kamu akan mendapatkan interface sederhana yang langsung ‘tembak sasaran’, maksudnya adalah langsung menunjukkan manfaat aplikasi ini. Kamu bisa menambahkan file audio dengan mengklik tombol “+ audio”, kemudian tinggal mengklik format file sasaran yang kamu inginkan.
Disini PG memberikan contoh mengubah File AAC ke MP3. PG tinggal memasukkan audio sumber tersebut, kemudian menekan tombol “to MP3” di bar sebelah bawah.
Freemake audio converter akan menyajikan setting. Ubah dulu sesuai yang kamu inginkan untuk mendapatkan hasil yang optimal.
Tekan tombol Convert bila sudah siap. Maka Freemake audio converter segera memproses konversi file tersebut.
Jadi deh! Lagu kamu pun hadir di format yang kamu inginkan, yaitu MP3. Sangat cepat dan praktis untuk mengubah file audio apa saja, sehingga kamu bisa memutarnya menggunakan perangkat mana saja yang kamu suka!
Kamu bisa mendownload Freemake Audio Converter dari:
http://www.freemake.com/free_audio_converter/
Freemake Audio Converter merupakan solusi gratisan yang ringan dan cepat untuk mengubah file audio yang kamu miliki sehingga kamu bisa memutarnya di perangkat apa saja! Nikmati kemudahan teknologi untuk mendengarkan musik dimana saja menggunakan perangkat favorit kamu!
Oya, sebagai alternatif, kamu juga bisa memanfaatkan aplikasi Flic Flac Audio Converter yang pernah dibahas oleh PG. Selamat mendengarkan musik dimana sajaa!!…