Image Viewer untuk Kamu Yang Ingin Langsung Mencetak Gambar

Belum tentu semua orang menginginkan software dengan fitur yang banyak dan rumit. Terkadang fitur sederhana dan bersifat langsung ‘to the point’ juga menarik untuk digunakan. Demikian juga halnya untuk image viewer. Mungkin kamu tidak memerlukan fitur editor, image tag, pembuat kolase, dan sebagainya, tapi ingin image viewer yang memungkinkan kamu membuka gambar dengan cepat sekaligus mencetaknya. Nah, software yang memiliki ciri seperti itu adalah Image Viewer 2.5.

Image viewer 2.5 dikembangkan oleh Perusahaan 3Twist yang berdiri pada tahun 2004. Developer ini terkenal oleh software-softwarenya yang memiliki fitur ringkas, namun tampilan yang terlihat canggih dan elegan. Image viewer 2.5 adalah salah satu hasil karyanya.

Saat menginstall software ini, jangan lupa untuk menghapus semua centang yang ada pada halaman yang menawarkan untuk menginstall Toolbar Funmoods karena PG yakin kamu tidak akan membutuhkannya.

Image Viewer 2.5 untuk Kamu Yang Ingin Langsung Mencetak Gambar

 

Tampilan interface dari Image Viewer 2.5 sangat sederhana walaupun berkesan elegan. Image Viewer 2.5 hanya memiliki fitur zoom in, zoom out, rotate, dan print.

Image Viewer 2.5 untuk Kamu Yang Ingin Langsung Mencetak Gambar

 

Kamu bisa membuka foto atau gambar milik kamu dengan menekan tombol “Open” atau melakukan drag and drop pada gambar tersebut, sehingga gambar itu ditampilkan di Image Viewer 2.5.

Image Viewer 2.5 untuk Kamu Yang Ingin Langsung Mencetak Gambar

 

Untuk persiapan mencetak gambar, kamu tinggal menekan tombol paling dekat dari tombol Open. Kamu akan diminta untuk melakukan setting kertas. Bila sudah menekan tombol Oke, maka Printer akan siap untuk mencetak gambar milik kamu. Tidak ada fitur editor? Mengubah warna? Harap maklum karena Image Viewer 2.5 memang menjunjung tinggi kesederhanaan dan secara khusus ditujukan bagi yang ingin langsung mencetak gambar.

Image Viewer 2.5 untuk Kamu Yang Ingin Langsung Mencetak Gambar

 

Kamu bisa download software Image Viewer 2.5 di:

http://download.cnet.com/Image-Viewer/3000-2193_4-10652733.html

3Twists Image Viewer 2.5 merupakan software sederhana yang fungsinya hanya untuk melihat gambar dan langsung mencetaknya. Bila kamu jatuh cinta pada kesederhanaannya, maka kamu tepat untuk memanfaatkan software ini.

Tapi bila kamu ingin alternatif lain, kamu bisa membaca artikel tentang 7 software image viewer ringan berfitur ekstra yang pernah dibahas PG sebelumnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *