AOMEI salah satu perusahaan software terkemuka, kali ini membagikan lisensi salah satu program andalannya, yaitu AOMEI Partition Assistant Pro v5.0 secara gratis dan legal.
Apa saja keistimewaan dari program ini?
Bila berkaca dari versi sebelumnya, AOMEI Partition Assistant Pro versi 4 memiliki fitur sebagai berikut:
Fitur Partisi dasar:
- Membuat partisi.
- Memformat partisi.
- Menghapus partisi.
- Menggunakan drive letter.
- Menghilangkan drive letter.
- Menyembunyikan partisi.
- Memunculkan partisi.
- Menandai partisi yang sedang aktif.
- Mengubah volume label partisi.
- Memeriksa integritas sistem file.
- Memeriksa disk bad sector.
- Menghapus data secara permanen.
- Mengubah (Convert) file system.
- Menghapus system disk.
- Fitur Partisi tingkat lanjut (Advanced Partitioning).
- Resize partisi sistem tanpa mengganggu kinerja.
- Mengubah ukuran partisi untuk mengoptimalkan manajemen ruang disk.
- Memindahkan partisi dari satu lokasi ke lokasi lain.
- Menggabungkan partisi menjadi satu partisi besar.
- Memecah partisi menjadi dua atau lebih.
- Menggabungkan ruang sisa/kosong (unallocated space) ke partisi yang tersedia.
- Mengalokasikan ruang bebas dari satu partisi ke partisi lain untuk memanfaatkan penyimpanan secara efektif.
- Menciptakan partisi sebagaimana yang anda harapkan meskipun tidak ada ruang kosong (unallocated space).
- Mengubah partisi primer (Primary partition) ke partisi logis (logical partition) dan sebaliknya.
- Menambah partisi untuk meningkatkan kapasitas.
- Mengecilkan partisi untuk melepaskan lebih banyak ruang kosong.
- Mendistribusikan ulang ruang kosong untuk menciptakan partisi baru.
- Menggunakan partition wizard yang dapat membantu anda langkah demi langkah.
- Melakukan partisi ulang tanpa kehilangan data.
- Membersihkan hard drive dan menghapus partisi.
- Copy disk: memungkinkan anda mentransfer data dan aplikasi dari satu disk ke disk yang lainnya.
Copy partition: memungkinkan anda melakukan backup atau mengklon partisi ke lokasi baru.
Bagi anda yang sebelumnya pernah menggunakan AOMEI Partition Assistant Pro, dan ingin membandingkannya, maka berikut ini fitur-fitur baru dari AOMEI Partition Assistant Pro v5.0:
AOMEI Partition Assistant Professional diberikan secara gratis oleh AOMEI untuk keperluan uji coba hingga 28 Mei 2012 nanti. Sebagai ucapan terimakasih, mereka akan memberikan siapa saja yang menguji AOMEI Partition Assistant Professional v5.0 lisensi gratis.
Aplikasi ini cukup kecil, installer-nya hanya berukuran 2.9 giga, namun cukup bermanfaat untuk merancang ulang partisi hard disk di PC atau laptop anda. AOMEI Partition Assistant Professional dapat dijalankan dengan baik pada Windows 2000 ke atas.
Untuk mendapatkannya secara gratis, anda hanya perlu melakukan langkah-langkah berikut:
1. Download dan install AOMEI Partition Assistant “Preview” Edition v5.0. di:
http://www.disk-partition.com/specials/papreview.html
Setelah instalasi, bukalah dan anda akan melihat kotak kecil di bagian kanan bawah:
2. Klik pada submit untuk mengirimkan alamat email anda ke browser yang terbuka. Anda akan dibawa ke halaman tersebut untuk ditanya tipe email anda.
Setelah mendaftar, anda akan mendapatkan email yang mengatakan kepada anda bahwa mereka akan mengirimkan lisensi anda segera setelah mereka mempublikasikan versi 5.0
Dengan aplikasi ini, anda dapat menata ulang struktur hard disk anda. Pasti akan sangat membantu daripada anda harus menginstall ulang operating system anda.
Jangan lupa untuk like, tweet, atau plus one artikel ini sebagai bentuk dukungan anda atas berbagai artikel di PusatGratis.