Jika kamu salah satu pengguna Mac mungkin tidak asing lagi dengan iPhoto. Yup, salah satu aplikasi Mac ini memang memiliki fungsi yang sangat penting untuk menyimpan serta mengelola semua foto yang ada dalam library kamu. Tapi sayangnya, sampai saat ini iPhoto tidak memiliki fitur khusus yang bisa digunakan untuk mencari duplikat dari sebuah gambar. Padahal jika ada banyak foto yang kembar, maka hal tersebut akan membuat memory penuh. Tapi tenang saja, PG punya solusinya kok, yaitu dengan menggunakan DuplicateCleanerForiPhoto.
DuplicateCleanerForiPhoto adalah aplikasi gratis untuk Mac yang bisa kamu gunakan untuk mencari, menemukan dan menghapus semua gambar yang memiliki duplikat dengan cara yang mudah, cepat dan praktis. Penasaran ingin mencoba? Download terlebih dahulu aplikasinya melalui link berikut ini :
https://itunes.apple.com/id/app/duplicatecleanerforiphoto/id586862299
Saat pertama kali membuka DuplicateCleanerForiPhoto ini maka kamu akan melihat interface yang sederhana dan bersih. Kemudian untuk melakukan pencarian, cukup tekan tombol “Scan iPhoto Duplicate“, maka DuplicateCleanerForiPhoto akan langsung mencari foto yang memiliki duplikat. Nah, sebelum kamu melakukan pencarian, pastikan bahwa kamu tidak melakukan perubahan apapun dalam iPhoto.
Setelah proses scan selesai, maka kamu akan melihat semua gambar yang memiliki duplikat dan pada setiap gambar akan ditampilkan tempat dimana gambar tersebut berasal. Jadi dengan begini kamu akan lebih mudah untuk memutuskan mana yang akan dihapus dan tidak.
Kemudian setelah kamu memutuskan mana yang akan dihapus, maka langsung saja beri tanda centang pada kotak kecil yang ada di samping nama dari gambar tersebut dan klik tombol “Move to iPhone Trash“. Tapi perlu kamu ketahui bahwa gambar tersebut tidak akan terhapus secara permanen. Jadi jika kamu ingin menghapusnya secara permanen, maka kamu harus klik kanan pada iPhoto dan pilih kosongkan (empty it). Selesai sudah.
Ya.. walaupun DuplicateCleanerForiPhoto memang kelihatannya sepele dan tidak terlalu berguna. Tapi jika kamu ingin menghapus semua gambar duplikat yang tidak penting, maka DuplicateCleanerForiPhoto adalah pilihan yang paling tepat.