5 Software Audio Player Alternatif Winamp

Apakah kamu suka mendengarkan musik lewat software desktop khusus PC? Tak diragukan lagi bahwa Winamp adalah software pemutar musik yang paling populer untuk Windows. Selain bisa memutar file audio, Winamp kini juga bahkan bisa digunakan untuk memutar file video meskipun tidak selengkap VLC yang memang merupakan program pemutar khusus video. Tapi tetap saja Winamp sangat populer.

 

5 Software Audio Player Alternatif Winamp

Namun kepopuleran pemutar musik ini berupaya untuk dikejar para pesaingnya. Berbagai fitur dan kemampuan dalam memutar audio ditawarkan oleh para pesaing ini. Tentu saja konsumen-lah yang diuntungkan dengan ‘persaingan’ software pemutar musik ini karena kita bisa menikmati memutar lagu-lagu yang kita sukai dengan berbagai fitur dan kualitas suara yang menjanjikan.

Berikut ini PG akan membahas 5 software pemutar musik alternatif Winamp yang kualitas output suaranya terjamin serta dilengkapi berbagai fitur yang menjadikan masing-masing software memiliki keistimewaan sendiri-sendiri!

 

1. Tomahawk

5 Software Audio Player Alternatif Winamp

Tomahawk merupakan pemutar musik yang bisa digunakan untuk menikmati koleksi musik kamu, seperti misalnya Winamp atau iTunes. Di sisi lain, aplikasi ini merupakan aplikasi online streaming untuk musik yang memungkinkan kamu dan teman-teman kamu menikmati musik yang sama pada waktu yang sama.

Pemutar musik ini bisa mengambil musik secara lintas platform, yang mendukung berbagai Content Resolvers – yaitu plugin yang memungkinkan kamu secara langsung mencari musik dari layanan yang mendukung termasuk Spotify, SoundCloud, YouTube, Last.fm, Jamendo, Grooveshark, Dilandau, 4Shared dan sebagainya. Fitur kerennya memungkinkan kamu berlangganan semua layanan tersebut cukup dari satu tempat!

Bahkan Tomahawk bisa terhubung dengan follower Twitter dan Google Talk untuk mendengarkan musik bersama-sama. Ketika kamu mencari lagu yang kamu inginkan, Tomahawk akan menggunakan kombinasi Content Resolver yang sudah di-subscribe untuk menjadikan lagu-lagu kamu siap dan tersedia, ini mirip dengan sistem stream musik dari P2P client.

Jadi bukan hanya menikmati musik, dengan Tomahawk kamu juga mendapatkan akses luas ke berbagai situs penyedia musik, serta juga jejaring sosial untuk saling berbagi!

Dapatkan Tomahawk di:

http://www.tomahawk-player.org/download.html

 

 

2. Foobar2000

5 Software Audio Player Alternatif Winamp

Foobar2000 adalah sebuah software audio player gratisan untuk Windows. Beberapa fitur dasarnya mirip media player umum, serta juga kemampuan untuk mendukung format audio populer. Yang keren dari aplikasi ini adalah, Foobar 2000 bisa dengan mudah kamu ubah tampilannya sesuai dengan kehendakmu. Selain itu, Foobar2000 bisa menampilkan art cover album dari lagu yang kamu putar sehingga dari segi seni, kamu bisa menikmati performa artis idolamu dengan optimal.

Dari hasil percobaan PG, audio player ini sangatlah ringan, mudah dikustomisasi, serta dapat menampilkan art cover album dari lagu-lagu yang kamu putar. Tentu saja jika kamu berjiwa seni tinggi, PG yakin pasti kamu akan mempertimbangkan untuk menggunakan Foobar2000 ini!

Dapatkan Foobar2000 di:

http://www.foobar2000.org/

 

 

3. Spider Player

5 Software Audio Player Alternatif Winamp

Spider Player adalah audio player dengan dukungan berbagai format audio utama: MP3, AAC, WMA, OGG, FLAC dan sebagainya. Fitur menarik yang ditawarkan adalah audio streaming, integrasi dengan Shoutcast, dan Icecast radio, kemampuan merekam radio internet, juga kemampuan meripping CD dan converting, FreeDB integration, 32-bit untuk hasil suara sebening kristal, hotkeys yang mudah diatur dan juga dukungan crossfading.

Dengan memanfaatkan Spider Player, kamu bisa mencari stasiun radio yang menyiarkan genre musik favorit kamu. Pilihannya sangatlah luas sehingga kamu tidak akan bosan mendengarkan musik dengan pemutar musik ini. Terlebih lagi, Spider Player juga support last.fm. Bila kamu penggemar website musik ini, maka kamu pasti akan lebih asyik lagi dalam memanfaatkan Spider Player.

Dapatkan Spider Player di:

http://spider-player.com/

 

 

4. PlayPad Music Player

5 Software Audio Player Alternatif Winamp

PlayPad adalah software audio player untuk windows yang mampu memainkan musik dan mp3 di komputer kamu dengan mudah. Dalam waktu kurang dari semenit, kamu sudah bisa mengimpor audio, membuat playlist, lalu duduk dan mendengarkannya!

Audio player ini sangat ringan, sederhana dan mudah diputar, ini tidak akan memperlambat komputer kamu seperti halnya digital audio player lainnya. PlayPad juga memiliki fungsi player standar seperti shuffle (memutar lagu dengan melompat), repeat track (mengulang track), dan repeat playlist (mengulang playlist). Playpad juga mampu memutar berbagai macam format.

Keistimewaan PlayPad adalah, software ini terintegrasi dengan berbagai software NCH sehingga memungkinkan kamu memanfaatkan banyak tool dan fitur hanya dengan satu audio player ini. Misalnya kamu bisa melakukan CD Rip, Convert, bahkan bisa memanfaatkan software lain seperti software chat dan sebagainya dari NCH.

Dapatkan PlayPad di:

http://www.nch.com.au/playpad/index.html

 

 

5. AIMP3

5 Software Audio Player Alternatif Winamp

AIMP3 adalah software musik buatan ahli komputer asal Rusia yang banyak digemari karena kemampuannya memutar file audio dengan bening dan jernih. AIMP3 memiliki banyak keistimewaan. Selain memiliki codec yang mampu membaca lebih dari 20 format audio populer seperti AAC, MP3, dan sebagainya, AIMP3 juga memiliki pengaturan suara yang sangat optimal. Fitur yang ditawarkan pun cukup banyak, seperti misalnya internet radio streaming, fasilitas untuk menyalakan dan mematikan lagu secara otomatis berdasarkan waktu, integrasi hotkey yang menjadikan kamu cukup mengoperasikan software ini dengan keyboard, dan masih banyak lagi!

Selain itu juga kamu bisa mengkustomisasi AIMP 3 dengan mudah memanfaatkan berbagai skin yang ada, mengubah bentuk dan tampilannya sesuai dengan keinginan kamu. Oya, AIMP3 juga secara otomatis bisa ter-scrobbler bila kamu menggunakan software Scrobbler dari Last.fm

Dapatkan AIMP3 di:

http://www.aimp2.us/

 

Demikianlah 5 software alternatif Winamp yang dikumpulkan oleh PG. Melihat kematangan serta hasil output suara yang masuk ke telinga kita dari 5 software tersebut, rasanya Winamp perlu hati-hati dalam mempertahankan popularitasnya, karena software audio lain terus berbenah dan berupaya menawarkan berbagai kelebihan kepada konsumennya. Lebih asyiknya lagi, kelima software yang PG review diatas dapat didownload secara gratis!

So, coba dan tentukan mana yang cocok untuk kamu sebelum kamu mengambil keputusan untuk beralih ke pemutar musik tertentu untuk kepuasan kamu dalam mendengarkan file-file audio!

One thought on “5 Software Audio Player Alternatif Winamp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *