Lagi-lagi Google melakukan inovasi yang bisa membuatmu berdecak kagum. Jika sebelumnya google telah mempromosikan Web Browser Chrome yang juga sangat berguna, sekarang Google mempunyai Web Lab. Dengan Web Lab ini kamu akan bisa mendapatkan ilmu dan kamu juga bisa mempraktekannya langsung. Dalam satu set Chrome Web Lab ini mencakup lima macam percobaan yang harus kamu coba. Kamu akan berasa seperti di dalam Musium Sains terbaik di London dan tampak benar-benar nyata, hanya dengan online melalui chrome saja tanpa harus keluar rumah.
Kamu bisa saja menggunakan browser seperti Internet Explorer atau Firefox, tapi tidak akan senyaman jika kamu menggunakan Chrome. Web Lab akan mengajakmu melihat keajaiban web melalui 5 macam Eksperimen Chrome. Percobaan tersebut adalah Universal Orchestra, Teleporter, Sketchbots, Data Tracer, dan Lab Tag Explorer. Oke sekarang PG akan menjelaskan percobaan tersebut satu persatu.
Universal Orchestra
Saat kamu memulai memilih percobaan ini, kamu akan serasa menjadi seorang dirijen yang memimpin sebuah orchestra. Ada banyak jenis instrumen yang bisa kamu pilih seperti temple blocks, steel tongue drum, crotales, vibraphone, drums, marimba, kalimba, dan mixed percussion. Dan kemudian kamu bisa memilih kapan untuk memainkan note rancanganmu sendiri untuk menambah simfoni global. Sesungguhnya percobaan ini dirancang untuk mendemonstrasikan kolaborasi real-time di web. Tunggu apa lagi langsung saja coba Universal Orchestra ini karena percobaan ini sangat menyenangkan.
Teleporter
Percobaan ini bisa dibilang percobaan paling asik, karena kamu bisa melihat kondisi dari suatu wilayah di dunia secara real atau nyata. Jadi kamu seperti dibawa menuju map di dunia yang sudah disediakan oleh Web Lab ini. Misalnya kamu memilih afrika dan tempatnya di suatu padang rumput, maka kamu bisa melihatnya nampak seperti aslinya (nyata). Dan kamu juga bisa mengambil foto momen-momen yang sudah kamu lihat.
Skecthbook
Eksperimen ini bisa dibilang seperti alat yang bisa kamu gunakan untuk melukis suatu gambar dengan menggunakan mesin atau robot. Jadi setelah kamu mengijinkan Chrome untuk mengakses ke webcam, kemudian kamu bisa mengambil foto untuk selanjutnya wajah yang ada pada foto tersebut akan digambar oleh Skecthbook ini. Setelah wajah tersebut selesai digambar maka kamu bisa menyimpannya atau mencetaknya.
Data Tracer
Percobaan ini mungkin tidak terlalu menarik, namun tetap saja penting. Jadi saat kamu melakukan pencarian gambar dengan memberikan keyword, maka akan ditampilkan serangkaian gambar dan kamu diminta untuk mengklik atau memilih salah satu sari gambar tersebut. Kemudian web lab secara virtual akan menunjukkan kepadamu gambar yang terletak di dunia nyata dan beberapa saat kemudian akan menemukan dan mengambilnya secara online. Sesungguhnya percobaan ini dirancang untuk mendemonstrasikan bagaimana sebuah perjalanan data di seluruh web. Dan melakukannya pada tingkat scarily cepat dan mudah.
Lab Tag Explorer
Dan eksperimen yang terakhir adalah Lab Tag Explorer. Eksperimen ini menghadirkan semua data yang diperoleh dalam format visual. Ada bentuk kecil yang keluar dari logo Lab web. Dan percobaan ini dirancang untuk mendemonstrasikan kepada para pengguna bahwa untuk menemukan dan mengeksplorasi data secara online itu sangatlah mudah. Yang jelas ekperimen ini patut untuk kamu coba.
Sekarang tunggu apalagi, segeralah kunjungi Web Lab ini agar kamu bisa merasakan bagaimana serunya melakukan 5 percobaan pada musium ilmu pengetahuan tampak lebih nyata hanya dengan online dengan mengunjungi link berikut ini:
Dan jika kamu ingin fitur yang lenggkap tinggal sign in saja. Selamat mencoba :)