Cara Menggunakan Microsoft Office tanpa Memiliki Microsoft Office. Eh?

Tidak semua komputer terinstall Microsoft Office di dalamnya. Mungkin karena tidak punya softwarenya yang memang mahal, atau juga karena memakai sistem operasi selain Windows..Linux misalnya. Padahal aplikasi Office inilah yang mayoritas digunakan oleh banyak orang. Adakah cara untuk menggunakan Microsoft Office tanpa memiliki Microsoft Office? Mmmm..tentu saja!

Jika kamu ingin menggunakan Microsoft Office tanpa memiliki Microsoft Office, kamu bisa memanfaatkan Microsoft Office Web Apps.

Dengan aplikasi ini kamu bisa menggunakan Microsoft Office secara online. Tentu saja koneksi internet yang mumpuni wajib kamu miliki agar aksesnya tidak tersendat-sendat.

Untuk menggunakan Microsoft Office Web Apps, langsung saja ikuti panduan di bawah ini:

1. Kunjungi halaman Microsoft Office Web Apps

http://office.microsoft.com/en-us/web-apps/

2. Klik Get Started

Cara Menggunakan Microsoft Office tanpa Memiliki Microsoft Office. Eh?

 

3. Ketika halaman login terbuka, masukkan saja detail Live ID kamu (misalnya saja detail akun outlook.com, hotmail.com, atau Skydrive.com)

Cara Menggunakan Microsoft Office tanpa Memiliki Microsoft Office. Eh?

 

4. Melalui menu Create, kamu bisa membuat dokumen Word, Excel, PowerPoint atau OneNote

Cara Menggunakan Microsoft Office tanpa Memiliki Microsoft Office. Eh?

 

5. Word, Excel dan PowerPoint siap untuk digunakan.

Cara Menggunakan Microsoft Office tanpa Memiliki Microsoft Office. Eh?

Cara Menggunakan Microsoft Office tanpa Memiliki Microsoft Office. Eh?

Cara Menggunakan Microsoft Office tanpa Memiliki Microsoft Office. Eh?

 

6. Setelah selesai, Save dan Close dokumen tersebut. Klik kanan nama dokumen dan pilih Download.

Cara Menggunakan Microsoft Office tanpa Memiliki Microsoft Office. Eh?

 

Mudah sekali bukan?

Tetapi tentu saja aplikasi ini juga memiliki kelebihan dan kekurangan.

 

Kelebihan Microsoft Office Web Apps

  • Gratis
  • Bekerja di semua komputer dengan browser modern (OS Linux, Windows, Mac, dll)
  • Dokumen bisa disimpan dan didownload di komputer
  • Bisa nge-print langsung dari aplikasinya
  • Memiliki cloud storage gratis 7GB dari Skydrive
  • Dokumen bisa diakses dari mana saja dan kapan saja
  • Bisa berkolaborasi dengan orang lain untuk melihat dan mengedit dokumen
  • Bisa membuka dokumen Word/Excel/PowerPoint/OneNote 2003, 2007, 2010, hingga 2013

 

Kekurangan Microsoft Office Web Apps

  • Hanya dilengkapi dengan Word, Excel, PowerPoint dan OneNote 2013
  • Hanya dilengkapi Tools dan fitur basic saja
  • Memerlukan koneksi internet yang mumpuni
  • Tidak dilengkapi dengan fitur Auto save
  • Harus memiliki akun Windows Live/Hotmail/Outlook/Skydrive
  • Tidak bisa digunakan di mobile device

Microsoft Office Web Apps sangat cocok bagi kamu yang ingin menggunakan Microsoft Office, tetapi tidak memiliki software tersebut.

Jika kamu ingin aplikasi alternatif Microsoft Office yang terinstall di komputer, kamu bisa menggunakan LibreOffice atau Kingsoft Office.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *