Gmail Compose Kembali ke Bentuk Full Screen (Jika Kamu Mau)

Awal tahun 2013 kemarin, Google menambahkan fitur unik pada Gmail. Salah satunya adalah dengan tujuan untuk memudahkan para pengguna layanan email ini, Google mengubah compose menjadi sebuah jendela pop up. Sebuah pengembangan yang menentang mainstream, dimana biasanya layanan email menggunakan fitur yang saling terintegrasi dan mudah untuk diakses, dalam artian Compose Mail umumnya terbuka di halaman yang sama.

Memang sempat terjadi pro kontra dalam pengadaan fitur pop up compose tersebut. Namun terbukti bahwa pengembangan Gmail ini memiliki penggemar tersendiri. Terbukti dengan berbagai testimoni di forum para pecinta internet, juga di blog milik Google sendiri.

Gmail Compose Kembali ke Bentuk Full Screen (Jika Kamu Mau)

 

Setelah langkah yang melawan mainstream tersebut, Google juga mempelopori sebuah pengembangan unik yang memungkinkan kamu mengelompokkan berbagai macam email yang masuk di Gmail kamu ke dalam sebuah tab. Ide dari fitur ini adalah untuk mengelompokkan email yang kita terima dari berbagai jejaring sosial (karena jejaring sosial memerlukan email bukan?) ke dalam tab tersendiri sehingga memudahkan untuk mengelola dan juga menjadikan kita tidak mungkin kehilangan email penting di bagian primary. Selain itu, Gmail juga mengembangkan fitur pencarian dan kontak dalam bentuk thumbnail yang akan memudahkan kamu dalam mencari email atau file yang pernah kamu lampirkan pada Gmail serta juga mengenali kontak kamu sehingga tidak akan salah kirim email.

Google tidak berhenti berinovasi. Kali ini mereka menawarkan kepada para pengguna yang menyukai compose Gmail tradisional untuk mengembalikan kolom compose tersebut ke bentuk layar penuh. Caranya sangat sederhana:

1. Masuk ke akun Gmail kamu

2. Klik “Compose”. Maka kamu akan mendapatkan kolom untuk menulis email atau biasa disebut Compose Box.

3. Klik ikon untuk maximize di bagian kanan atas compose Box

Gmail Compose Kembali ke Bentuk Full Screen (Jika Kamu Mau)

 

4. Setelah kamu mendapati compose box kamu ditampilkan dalam layar penuh, klik tanda panah di bagian kanan bawah compose box. Kamu akan menemukan beberapa opsi. Centang pada opsi “Default Full Screen”

Gmail Compose Kembali ke Bentuk Full Screen (Jika Kamu Mau)

 

Setelah melakukan langkah-langkah di atas, maka setiap kali kamu membuka email melalui fitur Compose, maka Compose Box kamu akan ditampilkan dalam layar penuh. Ini akan sangat membantu untuk mereka yang menyukai tampilan konvensional dan penuh ketika tengah menulis email. Tentu saja bila kamu lebih menyukai jendela popup yang sekarang digunakan, maka kamu tidak perlu memanfaatkan opsi ini. Semuanya terserah kamu!

Gratis 3DS Max Training Membership Senilai 1 Juta Rupiah!

Gratis 3DS Max Training Membership Senilai 1 Juta Rupiah!

Note: Kesempatan ini sangatlah terbatas. Mulai hari ini hingga 31 Juli 2013 nanti kamu bisa mendapatkan 3DS Max Training Membership senilai 1 juta rupiah!

3DS Max adalah software 3D modelling, animasi, rendering, dan komposisi terbaik saat ini. Dengan menggunakan software tersebut kamu bisa membuat 3D model, game, animasi, bahkan film 3D. Melalui training 3DS Max ini kamu bisa belajar 3DS Max dari yang tidak tahu apa-apa sampai mahir menggunakannya.

Gratis 3DS Max Training Membership Senilai 1 Juta Rupiah!

Training ini dilengkapi dengan file project dan 151 video training dengan durasi total mencapai 18 jam tutorial. Kamu juga bisa bertanya dengan team mentor langsung dari dalam dashboard. Di akhir training kamu bisa mendapatkan sertifikat yang terverifikasi yang bisa menjadi bukti bahwa kamu sudah menyelesaikan training 3DS Max tersebut.

Untuk mendapatkan 3DS Max Training Membership senilai 1 juta rupiah ini, silahkan ikuti panduan yang ada di sini:

Cara Mendapatkan 3DS Training Membership senilai 1 juta rupiah

Semoga bermanfaat :D

Dapatkan Microsoft Outlook 2013 Training Senilai 1 Juta Rupiah

Dapatkan Microsoft Outlook 2013 Training Senilai 1 Juta Rupiah

Banyak yang bilang tuntutlah ilmu sampai ke negeri cina, dan belajar bisa dilakukan kapan saja dimana saja serta melalui metode apa saja. Bagi kamu yang ingin mahir Microsoft Outlook 2013, hari ini PG menemukan cara untuk mendapatkan Microsoft Outlook 2013 Training Membership senilai 1 Juta Rupiah secara gratis dan legal.

Di training ini ada 13 sesi dengan 108 video di dalamnya. Tidak hanya bisa belajar dari video training saja, kamu juga bisa bertanya kepada mentornya melalui form yang telah disediakan.

Secara normal membership training ini dijual seharga $99 atau sekitar 1 juta rupiah, tetapi dalam waktu yang terbatas kamu bisa mendapatkannya secara gratis.

Cara untuk mendapatkan Microsoft Outlook 2013 Training membership ini bisa kamu lihat disini:

http://forum.winpoin.com/diskusi-dapatkan-microsoft-outlook-2013-training-sertifikasi-senilai-1-juta-giveaway

Di dalam membership tersebut juga masih ada banyak video training lain yang bisa dipelajari secara gratis, mulai dari kategori teknologi, bisnis, desain, seni, bahasa, dsb.

Kesempatan langka tersebut akan berakhir pada 31 Juli 2013 nanti, jadi jangan dilewatin begitu aja ya. Semoga bermanfaat :)

Revolusi Google Hangouts: Kini Terintegrasi dengan Gmail dan Mudah Diakses dari Desktop

Google nampaknya serius meningkatkan performa Google Plus dalam rangka menjadikannya sebagai salah satu jejaring sosial terbaik di dunia. Nampaknya salah satu fitur dari Google Plus, yaitu Hangouts, semakin ditonjolkan oleh Google dan diperkuat agar lebih fungsional. Untuk kamu yang menggunakan Android, mungkin kamu baru menyadari bahwa ketika kamu meng-update Google Talk, maka update yang diberikan adalah perubahan Google Talk menjadi Google Hangouts. Ini merupakan salah satu langkah awal Google dalam mendorong penggunaan Hangouts ke seluruh dunia.

Bukan itu saja, Hangouts kini dapat dengan mudah kamu dapatkan versi desktopnya, kemudian juga dengan pembaruan Google Chrome, Hangouts juga terintegrasi dengan Chrome, dalam artian bila kamu login di Chrome kamu dengan ID Google kamu, maka ketika kamu membuka browser Chrome, Hangouts juga akan terbuka dan siap digunakan. Notifikasi dari Hangouts juga akan disampaikan di browser Chrome kamu. Penasaran untuk memanfaatkan optimasi Google Hangouts ini? Silakan ikuti artikel PG kali ini.

 

Revolusi Google Hangouts: Kini Terintegrasi dengan Gmail dan Mudah Diakses dari Desktop!

Untuk mengoptimalkan penggunaan Google Hangouts di PC kamu, terlebih dahulu kamu perlu mendownload software Hangouts for desktop yang bisa kamu dapatkan dari:

http://www.google.com/hangouts

Hangouts akan langsung diinstal ke PC kamu, dan kamu juga dapat menggunakannya sekaligus bersamaan dengan Chrome tiap kali kamu membuka Chrome. Apalagi bila kamu sudah menggunakan Chrome baru yang memiliki notifikasi lengkap.

Revolusi Google Hangouts: Kini Terintegrasi dengan Gmail dan Mudah Diakses dari Desktop!

Kamu bisa menerima pesan, melakukan chat, menelepon, bahkan melakukan video call dengan memanfaatkan bar Hangouts yang akan muncul dari system tray PC kamu. Sangat praktis, bukan?

 

Revolusi Google Hangouts: Kini Terintegrasi dengan Gmail dan Mudah Diakses dari Desktop!

Menurut informasi dari Blog resmi Gmail, bahkan Hangouts juga diintegrasikan ke dalam akun Gmail kamu. Kamu bisa memanfaatkan semua fasilitas Hangouts dengan cara mengklik kontak yang tersedia di sudut kiri bawah layar Gmail.

 

Revolusi Google Hangouts: Kini Terintegrasi dengan Gmail dan Mudah Diakses dari Desktop!

Satu pengembangan lagi dari Hangouts yang patut dipuji adalah, Hangouts memungkinkan kamu untuk melakukan telepon internasional lewat sistem VoIP, juga video call. Biaya yang dikenakan dikatakan akan relatif murah. Namun sistem ini masih belum diberlakukan di Indonesia. Setelah PG periksa, sistem ini baru diberlakukan di AS, Kanada, dan beberapa negara besar lainnya. Sistemnya kurang lebih mirip dengan Skype, dimana kamu diminta untuk berlangganan dengan tarif tertentu yang memungkinkan kamu melakukan panggilan internasional dengan biaya murah.

 

Revolusi Google Hangouts: Kini Terintegrasi dengan Gmail dan Mudah Diakses dari Desktop!

Tampaknya solusi yang ditampilkan pada Google Hangouts ini adalah bagian dari persaingan Google dan Microsoft. Seperti yang kita ketahui, Microsoft membeli Skype untuk memperkuat barisan integrasi hardware software-nya dengan fasilitas telepon dan video call internasional. Google yang tak mau kalah langsung mengoptimalkan Hangouts dengan kemudahan dan fasilitas yang sama. Rasanya tidak sabar ya menunggu akan seperti apa perkembangan fasilitas ini nantinya di Indonesia…

Fasilitas Baru Chrome Beta: Notifikasi Lengkap untuk Semua Kepentingan Kamu!

Kita mengenal Google Chrome sebagai browser yang paling populer di jagad mengalahkan Internet Explorer dan Firefox. Kalau kamu juga pengguna Google Chrome, maka kamu akan semakin dimanjakan oleh browser andalan Google ini, karena pada produk terbarunya, Google menjanjikan akan memberikan notifikasi lengkap pada browser! Apa manfaatnya?

Bayangkan situasi seperti ini: Kamu tengah asik bermain jejaring sosial, sekaligus juga browsing menggunakan Chrome kamu. Ketika pada saat itu kamu sedang chat di Facebook dari web, tentu saja karena kamu asyik browsing, percakapan dengan teman kamu akan tersendat karena kamu tengah tidak membuka jendela Facebook, lha wong asyik browsing!

Masalah semacam ini dijanjikan tidak akan ada lagi di Google Chrome versi terbaru!

Fasilitas Baru Chrome Beta: Notifikasi Lengkap untuk Semua Kepentingan Kamu!

Google Chrome Beta versi terbaru ini menjanjikan untuk memberikan notifikasi lengkap sehingga kamu bisa mendapatkan notifikasi apapun yang berkaitan dengan website maupun jejaring sosial dan email kamu. Ide semacam ini sebenarnya sudah sejak lama ada di Google Chrome, mengingat dulu Chrome sudah membuat ekstensi yang memungkinkan kita mendapatkan notifikasi dari jejaring sosial di browser Chrome.

Buat kamu yang pernah mencoba ekstensi Chrome Chime, pasti tidak asing dengan pengalaman mendapatkan notifikasi dari browser. Nah, sekarang pengalaman tersebut bersifat universal karena Google mengumumkan lewat Blog Resminya bahwa mereka akan merilis versi baru GC yang dapat menerima notifikasi lengkap untuk segala jenis web dan jejaring sosial.

Bagaimana cara untuk mendapatkan Chrome terbaru ini?

Kamu bisa mengunduhnya dari Chrome beta di tautan berikut:

https://www.google.com/intl/en/chrome/browser/beta.html

Setelah kamu download dan memperbarui Chrome kamu, maka kamu bisa menuju ke setting notifikasi dengan klik bagian kanan atas browser Chrome kamu. Klik “Settings” kemudian scroll ke bawah atau gunakan “Advanced Setting”, cari “Content Setting”. Disini kamu akan mendapati pengaturan untuk notifikasi. Kamu bisa melakukan pengaturan sesuai dengan yang kamu inginkan agar nyaman memanfaatkan Chrome.

Fasilitas Baru Chrome Beta: Notifikasi Lengkap untuk Semua Kepentingan Kamu!

Untuk menunjang kinerja Chrome, akan lebih baik bila setting perangkat kamu yang terkait dengan Google diatur pada bagian notifikasinya. Misalnya pada Gmail sebagaimana dicontohkan PG. Kamu bisa mengatur agar Notifikasi “ON” sehingga akan memberikan kabar bila ada email baru masuk.

 

Fasilitas Baru Chrome Beta: Notifikasi Lengkap untuk Semua Kepentingan Kamu!

Ketika kamu menggunakannya, maka notifikasi akan hadir di sudut kanan bawah layar PC kamu. Ada banyak notifikasi yang bakal sering muncul, apalagi bila kamu aktif menggunakan produk-produk Google seperti Gmail dan Picasa.

 

Fasilitas Baru Chrome Beta: Notifikasi Lengkap untuk Semua Kepentingan Kamu!

Sedang ingin bekerja dengan tenang dan tidak diganggu notifikasi yang bersliweran di bawah layar monitor kamu? Tentu saja kamu bisa mematikan setting notifikasi ini. Dengan demikian kamu bisa bekerja tanpa diganggu oleh berbagai notifikasi yang mungkin kalah penting dari pekerjaan kamu!

 

Fasilitas Baru Chrome Beta: Notifikasi Lengkap untuk Semua Kepentingan Kamu!

Dengan memanfaatkan fasilitas terbaru Google Chrome ini, kamu bisa berselancar di Internet dengan aman dan nyaman. kamu juga tidak perlu kuatir akan terlewat kabar penting karena sudah ada browser GC yang mengingatkan kamu dan mendukung kinerja kamu!

4 Game Gratis yang Bisa Dimainkan di PlayStation 4

Game Gratis yang Bisa Dimainkan di PlayStation 4

PlayStation 4 sekarang sedang bersaing dengan Xbox One, dari sisi game keduanya menyajikan game yang keren dan fantastis. Tetapi PlayStation 4 kini hadir dengan game yang siap kamu mainkan secara gratis atau Free-To-Play (F2P). Game apakah yang gratis di PlayStation 4? Berikut game-game gratis yang bisa kamu mainkan di PlayStation 4.

 

Blacklight: Retribution

Blacklight: Retribution adalah game FPS yang dibuat oleh Zombie Studio, jadi buat kamu pecinta game FPS, kamu harus mencoba memainkan Blacklight: Retribution. Game ini sebelumnya memang sudah hadir di PC pada tahun 2012, tetapi sekarang diluncurkan lagi untuk PS4. Blacklight: Retribution menawarkan multiplayer aciton sci-fi dengan zombie sebagai musuh utamanya. Disini kamu diharuskan untuk membunuh zombie sebanyak yang kamu bisa untuk mendapatkan XP dan GP. Senjata yang disediakanpun juga banyak, kamu bisa membeli Health atau Ammo Refill, seperti Flamethrowers, Rocket Launchers, dan Hardsuits. Kamu juga bisa melakukan custom terhadap char yang kamu mainkan.

 

Warframe

Warframe adalah game third-person co-op shooter dari Digital Extremes. Game ini juga sebelumnya sudah di rilis di PC pada awal tahun 2013, tetapi beberapa bulan kemudian dirilis untuk PS4. Game ini sangat rekomended buat kamu pecinta game petualangan, ada 4 char yang bisa kamu mainkan bergantian. Bertemakan tentang ninja sci-fi yang akan membuat kamu ketagihan dengan grafik dan juga game playnya, tidak percaya? Kamu bisa melihat video trailernya diatas. Setelah kamu menyelesaikan misi yang diberikan, kamu dapat mengupgrade senjata dan armor kamu.

 

PlanetSide 2

PlanetSide 2 adalah game MMO first-person shooter dengan berkumpulnya ratusan orang dipeperangan sci-fi. Meskipun game ini telah hadir di PC pada tahun 2012, game ini tetap diluncurkan untuk PS4 setelah PS4 diresmikan. Permainan ini menawarkan pertempuran besar melawan kaum lain antar planet. Disini akan banyak senjata dan tentara berbeda karena setiap planet memiliki teknologi yang berbeda.

 

War Thunder

http://www.youtube.com/watch?v=6CTnSM4ebP0

War Thunder adalah game MMO yang merupakan simulasi game dari pesawat tempur. Game ini menawarkan pertempuran di era perang dunia ke-2 atau pertempuran era awal Korea. Kebanyakan map yang disajikan adalah map berdasarkan pertempuran nyata pada era itu. Bila kamu tertarik dengan pertempuran-pertempuran nyata, kamu bisa melihatnya di video trailer diatas.

 

Jadi apakah kamu ingin membeli PS4 tahun ini atau tahun depan? Pastikan kamu untuk tidak melewatkan game-game diatas ya..

Fitur Baru di Gmail Inbox, Gmail Tabs!

Wah, perusahaan incaran kamu mengirimkan email berisi persyaratan dan kelengkapan wawancara untuk perusahaan mereka! Asyik! Segera buka akun mail kamu untuk mengetahui selengkapnya berita gembira tersebut. Ups. Kenapa Inbox penuh sekali? Ada notifikasi Twitter, Facebook, Linkedin, Reddit, Imageshack, Minus, Google Plus… Aaaaarrrrrrrgh! Ternyata surat dari perusahaan tersebut ‘terkubur’ jauh di bawah email-email jejaring sosial yang gak penting!!!

Familiar dengan situasi tersebut? Atau kamu mungkin mengalaminya sendiri? Seringkali email penting kita terdorong ke halaman berikutnya gara-gara notifikasi tanpa henti dari jejaring sosial yang kebetulan menggunakan email kita. Tapi bila kamu adalah pengguna Gmail, masalah tersebut kini telah teratasi karena Gmail memiliki fitur baru yaitu Gmail Tabs atau New Inbox

 

Fitur Baru di Gmail Inbox, Gmail Tabs!

Apa hebatnya fitur ini? Mirip dengan folder spam pada Yahoo Mail, Gmail memberikan tiga kategori pengelompokan, yaitu Primary, Social, dan Promotion, sehingga kamu bisa mengelompokkan notifikasi jejaring sosial kamu ke “Social”, sementara jenis email spam dan penawaran dagang yang tidak jelas, bisa kamu masukkan ke tab “promotion”.

Tentu saja kamu hanya perlu berlelah-lelah beberapa kali untuk ‘mengajari’ Gmail memisahkan email kamu. Karena setelah beberapa kali pemakaian, secara otomatis Gmail akan memilih email kamu berdasarkan kecenderungan kamu melakukan pengelompokan (Sekali lagi: mirip dengan sistem folder spam pada Yahoo)

Bagaimana mengaktifkan fitur Inbox terbaru ini?

Gampang! PG akan menuntun kamu untuk melakukan langkah-langkahnya.

1. Buka akun Gmail kamu.

2. Klik pada Setting atau ikon gir di bagian kanan halaman email.

3. Pilih “Configure Inbox” atau “Konfigurasi Inbox” dalam Bahasa Indonesia

4. Kamu akan diberikan pilihan untuk mengaktifkan Tab. Klik Save setelah melakukan pengaturan akan tab apa yang kamu minta.

 

Fitur Baru di Gmail Inbox, Gmail Tabs!

5. Refresh browser kamu, maka kamu akan mendapatkan email dari Tim Gmail pertanda sistem Inbox baru kamu telah aktif.

 

Fitur Baru di Gmail Inbox, Gmail Tabs!

Setelah Tab yang kamu inginkan aktif, kelompokkan surat-surat kamu dengan cara mencentang, lalu klik kanan dan pilih “Move to Tab” ke arah tab yang kamu inginkan.

Nanti setelah beberapa kali melakukan hal ini, Gmail akan paham surat mana yang ingin kamu masukkan Tab “Primary”, dan tipe surat apa yang harus masuk ke “Social” ataupun “Promotions”.

Sebagai pelengkap, Gmail juga sudah menampilkan inovasi baru Inbox Gmail ini ke Android versi 4.0 ke atas.

 

Fitur Baru di Gmail Inbox, Gmail Tabs!

Fitur ini juga telah tersedia pada perangkat iPad dan iPhone yang menggunakan aplikasi Gmail.

 

Fitur Baru di Gmail Inbox, Gmail Tabs!

Dengan adanya sistem Tabs pada Inbox ini, maka kamu akan dengan mudah mengelompokkan surat kamu dan membedakannya dengan notifikasi jejaring sosial. Cara ini akan memudahkan kamu bila ada surat penting yang masuk. Kamu tidak akan lagi kehilangan email berharga hanya karena email tersebut terdorong oleh aneka notifikasi kamu ke halaman berikutnya.

Masih ingat Everything? Kini Dikembangkan dengan Fitur Baru!

Bila kamu masih ingat artikel PG yang berjudul 5 Alternatif Windows Search yang Keren, maka kamu pasti ingat bahwa salah satu dari alternatif Windows Search tersebut adalah Everything. Software pencari alternatif ini memiliki keunggulan dari kecepatannya yang luar biasa yang mana merupakan hasil indexing teliti dari pembuat softwarenya. Mencari suatu file dengan Everything bahkan jauh lebih cepat bila kamu menggunakan fasilitas “search” asli Windows.

Kali ini PG membawa berita bahwa pengembangan Everything ternyata tidak mandeg! Everything menawarkan beberapa fitur baru serta penyempurnaan dari software lamanya. Paket ini bisa dinikmati pada Everything versi Beta di website resmi Everything!

Masih ingat Everything? Kini Dikembangkan dengan Fitur Baru!

Pengembangan baru Everything menghasilkan software baru berkode 1.3.3.656b (beta). Everything menawarkan beberapa fasilitas baru yang pasti akan memudahkan kamu untuk mencari file di komputer kamu, bahkan hingga ke bagian kecil yang menyusahkan untuk dicari, Everything akan membantu kamu!

 

Fitur Mencari Berdasarkan Jenis File

Masih ingat Everything? Kini Dikembangkan dengan Fitur Baru!

Masih ingat Everything? Kini Dikembangkan dengan Fitur Baru!

Everything kini memiliki kemampuan untuk mencari dengan membedakan berbagai tipe file. Bila kamu memilih opsi Everything di Filter Box, maka Everything akan mengindeks semua file yang terasosiasi dengan kata yang kamu ketikkan pada bar pencarian. Akan tetapi bila kamu mengubah Filter box untuk mencari gambar saja misalnya, kamu cukup mengganti Filter box ke opsi “Picture”

Oya, ketika baru saja melakukan proses instalasi, filter box tidak akan tampak. Kamu perlu mengeluarkannya dengan cara klik “View” > lalu centang “Filters”

 

Masih ingat Everything? Kini Dikembangkan dengan Fitur Baru!

Maka filter box akan muncul di bar sebelah kanan untuk membantu kamu melakukan pencarian.

 

Opsi Search Syntax untuk Pencarian Lebih Teliti

Masih ingat Everything? Kini Dikembangkan dengan Fitur Baru!

Everything versi baru ini memiliki opsi “Search Syntax” yang akan membantu kamu melakukan pencarian lebih teliti dengan kata kunci. Yang dimaksud “Search Syntax” adalah kode atau karakter yang dapat kamu sertakan di bar pencarian untuk membantu melakukan pencarian.

Misalnya kamu melakukan pencarian dengan mengetikkan Pusat (spasi) gratis ~ maka menurut Search Syntax, spasi disitu berfungsi sebagai “dan”. Everything akan mengindeks semua file yang memiliki kata “Pusat Gratis”. Beda lagi jika kamu menggunakan kata kunci Pusat|gratis, dengan kata kunci yang ditulis seperti itu, maka Everything akan membaca “|” sebagai pengganti kata “atau”, lalu ia akan mengindeks seluruh file yang berisi kata “pusat” dan “gratis”.

PG yakin ini adalah fitur yang akan sangat membantu kamu dalam mencari file tertentu.

 

Penyempurnaan Everything Sebelumnya: Mencari dengan Konteks Menu Klik Kanan pada Mouse

Masih ingat Everything? Kini Dikembangkan dengan Fitur Baru!

Pernah mencoba Everything versi lama? Atau masih menggunakannya? Bila kamu klik kanan ke folder tertentu, mungkin kamu akan menemui kesulitan dengan berlebihannya hasil yang didapat, atau malah pencarian kamu tidak menemui hasil sama sekali. Everything jauh lebih efektif disuruh mencari tanpa mengacu folder tertentu dan tanpa menggunakan konteks menu klik kanan pada mouse daripada menggunakannya!

Namun kelemahan ini tak lagi ditemukan pada Everything versi baru ini. Kamu dapat dengan mudah mencari file yang kamu inginkan dengan mengklik kanan folder apapun dan mencarinya dengan konteks menu klik kanan mouse.

 

Masih ingat Everything? Kini Dikembangkan dengan Fitur Baru!

Seperti yang kamu lihat, Everything langsung mencari dengan cepat dan akurat, tanpa pencarian yang berlebihan dan membingungkan! Untuk penyempurnaan ini, PG acungi dua jempol bagi tim pengembang Everything!

 

Kamu bisa mendapatkan Everything 1.3.3.656b di website resmi Everything:

http://www.voidtools.com/

Langsung saja gerakkan kursor ke deret paling bawah yang menawarkan Everything Beta for Windows. Meskipun masih berstatus Beta, tapi dari hasil uji coba yang dilakukan PG, software pencari ini sangat handal dan tidak terasa sebagai versi pra-rilis karena kecepatan dan transisinya yang halus. Bahkan PG yakin kamu akan mantap menggunakan Everything untuk melengkapi fitur search Windows kamu!

Mungkin bila sudah lepas status Beta, software ini bakal lebih dahsyat lagi ya. Hehehe…